Breaking News

Konsul-Jenderal Australia di Bali kunjungi Lombok, Nusa Tenggara Barat

Konsul-Jenderal Australia di Bali, Ibu Jo Stevens, (kiri) berjabat tangan dengan Gubernur NTB, Dr. H. Lalu Muhamad Iqbal, S.IP., M.Si.,
ErakiniNews | Mataram - Konsul-Jenderal Australia di Bali, Ibu Jo Stevens, mengunjungi Lombok dari 9 hingga 11 April 2025, untuk menegaskan hubungan erat antara Australia dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Konsul-Jenderal bertemu dengan Gubernur NTB, Dr. H. Lalu Muhamad Iqbal, S.IP., M.Si., untuk membahas kemitraan yang mendalam dan berkelanjutan antara Australia dan NTB di berbagai bidang. "Kerja sama Australia dan Indonesia mencakup setiap sektor, yang khususnya terlihat di Nusa Tenggara Barat," kata Konsul-Jenderal Stevens. "Saya senang dapat mengunjungi provinsi ini sekali lagi untuk menjajaki peluang kerja sama lebih lanjut," tambahnya.

Ibu Stevens juga bertemu dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) NTB untuk membahas kerja sama yang erat antara NTB dan Australia, khususnya melalui program ‘Kemitraan Australia-Indonesia untuk Manajemen Risiko Bencana’ (SIAP SIAGA).

Selama di Lombok, Ibu Stevens mengunjungi Universitas Hamzanwadi dan Universitas Mataram. Ia bertemu dengan Rektor dari kedua universitas tersebut dan memberikan kuliah tamu kepada mahasiswa dan dosen tentang hubungan Australia-Indonesia dan beasiswa Australia Awards.

Ibu Stevens kemudian mengunjungi proyek di Lombok Timur yang didukung oleh Konsulat-Jenderal Australia di Bali melalui Direct Aid Program (DAP) tahun ini. Proyek INTEGRA, yang dijalankan oleh LSM lokal Rumah Senja, menyediakan pelatihan peningkatan kapasitas bagi para perempuan pemimpin masyarakat di sektor kesehatan. Pendiri Rumah Senja adalah alumni Australia, Bapak Romy Hidayat.

Agenda Konsul-Jenderal lainnya adalah pertemuan dengan alumni Australia dan komunitas Australia di Lombok. "Saya sangat menghargai sambutan hangat yang saya terima dari Pemerintah Provinsi NTB, para pemimpin universitas, alumni, dan komunitas Australia di Lombok. Saya berharap dapat terus memperkuat dan memperdalam hubungan Australia dengan NTB," kata Konsul-Jenderal Jo Stevens.

E_01





0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close