Breaking News

Kakak-Adik Raih Medali Emas di Kejurnas Taekwondo Danrem Cup 162/WB Tahun 2024

Galiska Humaerah Samad & Hamizan Raqilla

ErakiniNews | Lombok Barat - Dua bersaudara asal Kota Mataram, Galiska Humaerah Samad dan Hamizan Raqilla yang merupakan atlet taekwondo dari Dojang Tegar Baja, kembali meraih prestasi gemilang dengan menyabet medali emas. Kakak-Adik ini berhasil meraih medali emas untuk kategori Kyorugi, pada Kejuaraan Nasional Taekwondo Danrem Cup 162/WB Tahun 2024 yang berlangsung dari tanggal 31 Oktober - 03 November 2024 di GOR Tripat, Lombok. 

Sang kakak, Galiska kini tercatat sebagai siswi kelas 9 SMP IT Putri Abu Hurairah Mataram. Sedangkan adiknya, Hamizan merupakan siswa kelas 5 SDIT Putra Abu Hurairah Mataram.

Tak hanya Kejurnas Danrem 162/WB, dua kakak beradik ini diketahui memang eksis di bidang Taekwondo.  Sebelumnya, mereka berdua sama-sama meraih medali emas pada Kejurnas Taekwondo di Bali beberapa bulan yang lalu. 

Capaian prestasi mereka berdua di bidang Taekwondo, tentunya berhasil membuat harum nama sekolah mereka yakni Ponpes Abu Hurairah dan Dojang tempat mereka berdua berlatih yaitu Tegar Baja Taekwondo Club.

(Sarah)

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close