Kodim 1608/Bima gelar kegiatan panen raya jagung pada lahan ketahanan pangan bersama Poktan binaan Kodim di Desa So Ndano, Kelurahan Ntobo, Kota Bima |
Acara yang dihadiri langsung oleh Dandim 1608/Bima Letkol Inf. Andi Lulianto S.Kom serta di dampingi Kadis Pertanian Kota Bima, Kasdim dan Pasi Ter Dim 1608/Bima, Pok Tani So Ndano Leu, dan anggota Koramil 01/Rasanae.
Pada kesempatan itu Camat Raba berharap dalam sambutannya, agar kolaborasi antara TNI dan petani terus berlanjut dan di tingkatkan. Sedangkan Kadis Pertanian Kota Bima menyoroti bahwa program ketahanan pangan saat ini sedang digalakkan dan merupakan kesempatan bagi petani untuk memanfaatkan lahan yang ada untuk diolah, Ia juga mengumumkan bahwa akan ada program makan siang gratis lewat program dapur sehat.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1608/Bima Letkol Inf. Andi Lulianto S.Kom juga memberikan sambutan tentang pentingnya program ketahanan pangan, terutama pada masa krisis beras. Ia mengungkapkan bahwa sudah ada MOU antara Kementan RI dengan TNI - POLRI tentang ketahanan pangan.
Menjelang bulan Juli, pertanian akan mengalami kondisi rawan karena memasuki musim kemarau dan kita semua harus ekstra dalam menjalankan program ketahanan pangan. Dandim juga menyarankan agar di Ntobo khususnya, lahan pertanian bisa dimanfaatkan juga sebagai ladang sayur sehingga selaras dengan adanya program dapur sehat". Tutur Letkol Andi
Acara panen raya jagung ini merupakan Program Ketahanan Pangan Kodim 1608/Bima ini, bertujuan guna mempertahankan ketahanan pangan nasional dan mengajak petani untuk memanfaatkan lahan mereka dengan baik. Tujuannya untuk kepentingan bersama dalam menuju ketahanan pangan yang lebih baik di Kota Bima. (pendim1608)
E_01
0 Komentar