MATARAM | ErakiniNews - MAN 1 Mataram kembali menggelar kegiatan Dzikro Ramadhan, sebagaimana yang telah dilaksanakan tahun sebelumnya. Pada tahun 1444 H ini, Dzikro Ramadhan di MAN 1 Mataram diisi dengan kegiatan yang beragam, mulai dari kegiatan tadarrus Al Quran, sholat sunah duha, kajian ramadhan, mansa berbagi, zakat fitrah, nuzulul Qur'an, dan lomba kegiatan Tadarrus Alquran.
Pembina keagamaan MAN 1 Mataram H.Zainuri,Lc menjelaskan bahwa pada kegiatan lomba tadarrus Alquran tahun ini pesertanya adalah antar kelas, masing-masing kelas terdiri dari 3 orang utusan dan dinilai secara objektif oleh dewan juri yang ditetapkan. Selain membaca Al Qur'an termasuk amalan yang sangat dianjurkan, keberkahan dibulan Ramadhan ini juga tidak mau kita lewatkan, tentunya sambil terus mendorong semangat belajar Al Qur'an kepada seluruh peserta didik MAN 1 Mataram, ungkap H.Zainuri, Lc guru Akidah Akhlak alumni Yordania ini.
Sementara itu kepala MAN 1 Mataram Dr.Lalu Sirajul Hadi, M.Pd sangat mengapresiasi kegiatan Dzikro Ramadhan tahun ini, ia mengatakan bahwa ini sejalan dengan visi misi MAN 1 Mataram. Kegiatan yang dilaksanakan juga sangat baik dan semangat siswa serta keluarga besar MAN 1 Mataram juga cukup luar biasa. Alhamdulilah, ujarnya.
Pada acara penutupan yang dirangkai dengan pengajian Nuzulul Qur'an, pihak Madrasah juga menggunakan moment penting tersebut untuk memberikan penghargaan dan apresiasi kepada siswa yang telah sukses menjadi juara dan mengharumkan nama Madrasah pada berbagai lomba dan sebagai juara, antara lain sebagai juara 2 pada lomba kasidah dan lomba marawis yang bertempat di Masjid Hubbul Wathan Mataram, ada juga siswa yang mendapat juara 3 pada lomba dakwah virtual tingkat provinsi NTB yang dilaksanakan oleh UNDIKMA Mataram dan alhamdulilah siswa MAN 1 Mataram juga mendapatkan juara.
Selain itu, kepada juara lomba tadarrus Al Quran antar kelas, pihak Madrasah juga memberikan reward kepada kelas yang telah tampil dan keluar sebagai juara. Saya berharap semua itu menjadi penyemangat bagi siswa dan keluarga besar MAN 1 Mataram untuk tetap semangat dan memberikan yang terbaik bagi Madrasah, ujar Sirajul.
E_01
0 Komentar